BANDUNGCIMAHI.COM – Laziswaf Al Hilal bekerjasama dengan Paguyuban Warga Sunda dan GIS Peduli, telah menyalurkan bantuan mushaf Al-Qur’an kepada masyarakat di Sumatera Barat. Selain mushaf Al-Qur’an, bantuan juga mencakup buku Iqra dan buku-buku Islam lainnya.
Serah terima bantuan berlangsung pada Jumat (19/07/2024) di Masjid Babussalam, Ulak Karang, Padang. Penyerahan dilakukan oleh Direktur Eksekutif Laziswaf Al Hilal, H. Iwan Setiawan, didampingi perwakilan dari Paguyuban Warga Sunda, Deni Mahesa.
Dalam sambutannya, H. Iwan Setiawan mengungkapkan rasa syukurnya atas terlaksananya program bantuan ini. “Alhamdulillah, kami telah menyelesaikan perjalanan untuk menyalurkan beberapa paket berisi mushaf Al-Qur’an, Iqra, dan buku-buku Islam. Ini merupakan amanah dari para donatur setia kami yang disalurkan langsung kepada saudara Muslim di Padang dan sekitarnya,” kata Iwan Setiawan.
Tim Laziswaf Al Hilal memulai perjalanan dari Bandung menuju Padang melalui jalur udara, bertepatan dengan Munas FOZ yang berlangsung di ZHM Premiere Hotel Padang. Bantuan tersebut disalurkan ke sekitar 40 lembaga di Sumatera Barat, termasuk lembaga pendidikan Al-Qur’an, masjid, dan ormas.
Deni Mahesa, mewakili Paguyuban Warga Sunda, menyatakan dukungan penuh terhadap penyaluran bantuan ini. “Kami akan mendukung sepenuhnya penyaluran bantuan ini, baik untuk internal maupun umum,” ujar Deni. Ia juga menjelaskan bahwa mushaf Al-Qur’an, Iqra, dan buku-buku Islam akan didistribusikan ke lembaga pendidikan Al-Qur’an, masjid, dan lembaga lainnya di Sumatera Barat. Bantuan ini diharapkan dapat memberikan manfaat dan mendukung pendidikan Al-Qur’an di wilayah tersebut.